Breaking News
Cara Mengetahui Nomor BPJS Yang Hilang/Lupa

Cara Mengetahui Nomor BPJS Yang Hilang/Lupa

Cara Mengetahui Nomor BPJS Yang Hilang/Lupa – Kehilangan kartu BPJS tentu akan merugikan pemiliknya. Sebab data yang ada pada kartu seperti nomor BPJS juga akan hilang. Sedangkan nomor BPJS diperlukan ketika hendak membayar tagihan BPJS. Untuk melihat nomor bpjs yang hilang, lupa atau mungkin ketinggalan di rumah akan saya bahas agar anda bisa melihat nomor bpjs dengan mudah.

Apa itu BPJS?

BPJS adalah Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (Organisasi Administrasi Asuransi Sosial). BPJS mengelola asuransi kesehatan nasional Indonesia Jaminan Kesehatan Nasional atau JKN untuk jangka pendek.

Ada dua versi BPJS: BPJS Kesehatan dan BPJS Ketanagakerjaan. Yang pertama mengelola JKN untuk pekerja non-karyawan / pekerja mandiri / informal, dan yang terakhir untuk karyawan. Keduanya merupakan perusahaan asuransi pemerintah yang dibentuk oleh undang-undang Undang-Undang No. 24 tahun 2011.

Partisipasi individu dalam penggunaan BPJS adalah wajib bagi semua penduduk Indonesia, termasuk ekspatriat di ITAS / P pada bulan Januari 2019. Sementara itu, atasan harus mendaftarkan karyawan mereka pada bulan Januari 2016. Karyawan ekspatriat yang bekerja paling sedikit 6 bulan (dan anggota keluarga tanggungan mereka) harus didaftarkan oleh majikan mereka.

Cara Mengetahui Nomor BPJS Yang Hilang/Lupa

Untuk mengetahui nomor kartu bpjs kesehatan yang hilang sebenarnya sangat mudah. Syaratnya adalah anggota keluarga dalam satu Kartu Keluarga ada yang terdaftar sebagai peserta bpjs kesehatan. Dan yang pasti kartunya masih ada.

Berikut langkah-langkah untuk mengetahui nomor kartu bpjs anda yang hilang :

  • Gunakan kartu BPJS salah satu keluarga anda sebagai bantuan untuk melihat nomor bpjs.
  • Buka situs cek pembayaran tagihan BPJS yang disediakan oleh situs resmi bpjs-kesehatan.go.id.
  • Selanjutnya silahkan masukkan data sebagai berikut : No Kartu BPJS (masukkan nomor kartu BPJS salah satu anggota keluarga anda) . Tanggal Lahir (Masukan tanggal lahir sesuai dengan yang tertera di kartu BPJS) . Angka Validasi (Isikan angka yang nampak pada gambar di atasnya).
  • Jika data sudah diisi maka silahkan tekan tombol Cek, sistem akan melakukan proses pengecekan untuk data yang anda masukan, silahkan tunggu sampai selesai.
  • Jika benar maka anda akan melihat tampilan informasi data peserta BPJS yang anda masukan. Meliputi : Nama Peserta, Nomor Peserta, Status Kepesertaan, Jenis peserta, Jumlah anggota keluarga, Informasi mengenai tagihan, denda, total tagihan dan juga informasi tanggal pembayaran terakhir.
TRENDING:  Persyaratan Daftar BPJS Kesehatan Bagi Perorangan, Keluarga, PNS, Karyawan dan Umum

Cara di atas sebenarnya cara untuk mengecek tagihan iuran bulanan BPJS yang dimiliki akun Anda dan keluarga. Namun bisa juga Anda gunakan untuk mengetahui nomor kartu BPJS anda yang hilang atau mungkin secara tidak sengaja Anda lupa menaruhnya dimana.

Dengan cara mengecek nomor kartu bpjs yang hilang diatas, maka setiap anggota keluarga anda dalam satu KK yang sudah terdaftar sebagai peserta BPJS akan muncul. Dengan data, nama peserta, no. peserta, jumlah biaya tunggakan dan sebagainya.

Data tentang Anda juga akan muncul dan tentunya Anda bisa melihat nomor peserta kartu BPJS Anda yang hilang di kolom no peserta. Semoga cara mengecek nomor bpjs, mengetahui nomor bpjs yang hilang atau lupa bermanfaat untuk Anda.

One comment

  1. Nomor BPJS saya ilang yang ber nama firman darmawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.