Breaking News
Cara Mengakses Youtube Premium Gratis

Cara Mengakses Youtube Premium Gratis

Anda pastinya sudah tidak asing lagi dengan Youtube Premium bukan? Platform ini merupakan layanan bebas iklan bagi pengguna Youtube. Untuk menggunakannya, ada biaya berlangganan yang harus dibayar. Namun, ada cara mengakses Youtube Premium gratis yang harus Anda tahu. Ini ulasannya.

Biaya Langganan Youtube Premium

Platform Youtube Premium merupakan layanan dari Youtube yang menawarkan berbagai kelebihan seperti bebas iklan dan sejenisnya. Kalau ingin berlangganan Youtube Premium, Anda harus membayar per bulannya sebesar Rp59.000,- supaya memperoleh akses lengkap dan semua kemudahannya.

Cara Akses Gratis Youtube Premium Selama 1 Bulan

Sebenarnya, Youtube memberikan trial Youtube premium gratis selama 1 bulan. Langkah untuk mendapatkannya cukup mudah. Pertama buka aplikasi Youtube di Smartphone Anda. Pastikan sudah login pakai akun Google yang belum pernah dapat gratis Youtube Premium.

Kemudian, buka ikon akun Google yang ada di pojok kanan atas. Nantinya akan muncul halaman baru, kemudian pilih “Dapatkan Youtube Premium”. Anda akan dibawa ke halaman baru yang berisi penjelasan fitur-fitur dari layanan ini.

Anda kemudian bisa klik dan setujui. Masukkan beberapa data pelengkap seperti data bank, nomor telepon, ataupun metode pembayaran lainnya. Langsung klik “Coba Gratis” setelah itu. Anda kemudian sudah bisa mendapat gratis pemakaian premium selama 1 bulan.

Cara mengakses Youtube Premium gratis di atas hanya berlaku 1 bulan, atau hanya untuk trial. Kalau mau berhenti dan tidak membayar langganan, Anda harus masuk ke laman youtube.com/paid_memberships. Nanti akan muncul data akun Anda yang sudah tersambung dengan Youtube.

Anda tinggal klik “Cancel Memberships”, dan akan otomatis berhenti langganan serta tidak akan muncul tagihan di Youtube. Usahakan untuk melakukan pembatalan ini pada maksimal H-3 hari sebelum masa percobaan gratisnya habis.

Cara Akses Gratis Youtube Premium Pakai Akun Non Profit

Selain memanfaatkan versi trial dari Youtube, Anda bisa merasakan menggunakan Youtube Premium gratis dengan cara menggunakan akun non profit. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan membuka akun Google non profit. Anda isa klik laman //www.google.com/intl/id/nonprofits/.

Langkah selanjutnya adalah dengan memasukkan akun Google Anda. Klik tambah akun pada pojok kanan atas dan klik “log-in”. Masukkan akun Gmail Anda, kemudian klik daftar sekarang. masukkan ID Channel Youtube yang telah dimiliki. Klik “daftar” dan tunggu sampai akun berubah menjadi Youtube Premium.

Cara Akses Gratis Youtube Premium Selamanya

Cara mengakses Youtube Premium gratis terakhir yang bisa Anda lakukan ini tidak jauh beda dengan cara trial. Anda tinggal menyiapkan beberapa akun Gmail yang bisa Anda gunakan secara bergantian trial. Lakukan langkah-langkah yang sama seperti cara dapat Youtube Premium gratis sebulan.

Kemudian, setiap H-3 atau 28 atau 29 lakukan “cancel membership”. Tunggu sampai masa berlaku akun tersebut batal atau hangus. Kemudian, setelah pas 1 bulan, Anda bisa masuk Youtube dengan akun baru (sebelumnya, logout dulu Gmail lamanya). Daftar akses gratisnya menggunakan akun baru Anda.

Kelebihan Youtube Premium

Kalau Anda sudah mendapatkan akses gratis ke Youtube Premium, pastinya akan mendapatkan beberapa keuntungan atau kelebihan yang tidak bisa didapatkan dari akun Youtube regular. Keuntungan pertama adalah bisa akses Youtube secara offline, jika sebelumnya Anda sudah menyimpannya di favorit.

Kemudian, Anda juga tetap bisa menikmati membuka video Youtube di latar belakang ketika sedang membuka aplikasi lain. Selanjutnya, akses “Youtube Originals” bisa secara utuh, tidak terpotong seperti yang ada di Youtube regular. Biasanya ada perbedaan jarak waktu dari seperempat sampai setengah jam. 

Keuntungan lainnya adalah bebas akses Youtube Musics di HP Anda, bahkan bisa dibuka ketika offline. Kelebihan yang paling terasa adalah bebas akses semua video tanpa gangguan iklan. Apalagi sekarang juga ada Youtube Kids, dimana pengguna Premium, bisa langsung akses tanpa harus beli langganan lagi.

Baca Juga : Cara agar muncul di Rekomendasi Video Youtube

Itulah beberapa cara mengakses Youtube Premium gratis yang bisa Anda coba. Meskipun setiap trial hanya bisa berfungsi 1 bulan, Anda bisa mengakalinya dengan mengganti akun. Selain itu, masih ada cara mendaftar akun non profit yang bisa mengakses Youtube Premium selamanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.