Breaking News
Cara Cek Posisi Artikel Blog

Cara Cek Posisi Artikel Blog di Google Menggunakan Seo SERPmojo

Cara Cek Posisi Artikel Blog di Google – Memiliki artikel yang berkualitas dan bisa nangkring pada halaman pertama google merupakan tujuan utama para pelaku SEO bahkan para blogger pemula. Artikel yang berada di posisi paling atas di google akan memudahkan kita untuk menjaring banyak pengunjung.

Akan tetapi untuk bisa mendapatkan posisi pageone diperlukan usaha yang tak mudah. Kita harus bersaing dengan jutaan blog yang menyajikan informasi sama.

Mungkin demi meraih posisi artikel pada halaman pertama banyak usaha yang sudah anda lakukan mulai membangun strategi SEO untuk blog, melakukan riset kata kunci, bahkan tak sedikit pula para blogger yang membeli jasa SEO demi meraih posisi pageone.

Terutama untuk para blogger publisher adsense, demi meningkatkan penghasilannya melalui blog, memiliki artikel yang bisa mengalahkan artikel pesaingnya di google merupakan merupakan satu langkah yang sangat menjanjikan untuk mengumpulkan dolar dari adsense. Seorang publisher adsense harus rajin menulis artikel agar semakin banyak kesempatan untuk meraih posisi pertama.

Setelah membuat artikel biasanya langsung mensubmit URL artikel ke Webmaster Google, Yahoo, Bing dan Yandex. Semakin banyak webmaster yang disubmit maka semakin bagus.

Baca juga : Cara agar artikel blog berada di posisi pageone google

Jika artikel sudah terindex oleh google maupun mesin pencari lainnya, tentunya anda sangat penasaran artikel yang anda buat berada pada posisi berapa di mesin pencari. Nah untuk mengetahui posisi artikel blog di mesin pencari sebenarnya ada banyak tool yang bisa kita gunakan, mulai Whatsmyserp, SERP Checker, dll. Tapi disini akan saya berikan cara mengetahui posisi artikel menggunakan aplikasi SEO SERP MOJO yang bisa anda unduh gratis di Playstore.

Palikasi SERPmojo memiliki dua versi yaitu yang gatis dan berbayar. Setelah anda mengunduh gratis, ada versi berbayarnya dengan mengupgrade ke versi pro. Setelah aplikasi SERP mojo anda unduh, sekarang langsung buka aplikasinya dan ikuti langkah-langkahnya.

Cara cek posisi artikel blog di Google, Yahoo dan Bing menggunakan SERPmojo.

Setelah anda membuka aplikasi SERPmojo, maka akan dibawa ke tampilan awal. Silahkan klik icon +, maka akan dibawa ke tampilan selanjutnya.

Cara Cek Posisi Artikel Blog

 

  • Your URL : Silahkan masukkan alamat blog.
  • Localozation : Silahkan pilih lokasi target.
  • Keywords : Silahkan masukkan kata kunci pencarian.

Kemudian klik tanda centang dikanan atas, maka akan muncul posisi blog atau artikel blog anda di 3 mesin pencari sekaligus. Apakah berada pada posisi pageone atau jauh dibelakang.

Cara Cek Posisi Artikel Blog

Baca juga : Cara menggunakan longtail keyword untuk mengejar pageone google

Cara mengetahui posisi blog dimesin pencari dengan kata kunci yang anda tentukan memang sangat mudah. Bahkan pemula langsung bisa praktek. SERPmojo sangat bermanfaat untuk pemula yang ingin menguji seberapa berhasilnya SEO yang diterapkan. Jika artikel ini bermanfaat jangan lupa tinggalkan komentar untuk berdiskusi lebih lanjut.

14 comments

  1. Wihh,, tool ini baru ane tau gan, bisa lah untuk perecobaan blog ane nanti
    Makasih info nya gan

  2. Ternyata ada aplikasinya ya, baru tahu saya cuma publish saja nggk pernah submit kemana2, mungkin itu penyebab artikel saya berada jauh di belakang hiks

  3. Jadi makin mudah ngecek SERP lewat aplikasi android ya…

  4. Sangat bisa ga. Monggo dicoba…

  5. Nah,mulai sekarang harus dioptimasi mbak. Agar blog mbak maya tampil terdepan dihalaman google.

  6. Bener banget gan, hanya lewat android sudah bisa.

  7. bags ni buat mengetahui posisi artikkel

  8. Jadi ada yang beli juga… Aku kalau soal begini pasti ketinggalan. Nantilah kalau lagi senggang pengen nyoba.

  9. eh coba deh gak perlu buka PC

  10. Wah mantap nih..
    Nggak perlu ngecek di halaman google…
    Terimakasih mas…
    Maaf mas mau nanya, tapi nggak sesuai dengan topik pembahasan..
    Cara buat ukuran iklan jumbo seperti di iklan di bawah artikel blog punakawanku, bagaimana yea ?

  11. Trimakasih mas,..
    Tinggal nambahin aja mas, masuk dashboard adsense,buat iklan baru kemudian pilih yg ukuran 300×600…

  12. Ini hasilnya sudah pernah dicek dengan SERP langsung ke google mas? Tapi pake HP ini ya.

    btw, "Setelah membuat artikel biasanya langsung mensubmit URL artikel ke Webmaster Google, Yahoo, Bing dan Yandex. Semakin banyak webmaster yang disubmit maka semakin bagus." ini caranya gimana tiap sudah posting lalu submit, kok di console google gak ada menunya ya.

  13. Saya kalau ngecek pke hp temen mas. Kalau pake hp sendiri nanti yg muncul hasil chace.

    Kalau untuk submit emg gak ada menu nya, tpi pernah saya bahas. Silahkan di cari di kotak pencarian dengan kata kunci submit artikel. Silahkan klik link yang ada disitu, trus bookmark. Jadi kalau mau submit artikel baru tinggal klik.
    Selama ini saya pribadi hanya submit di google aja mas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.